Tim Evaluator UGG Tinggalkan Bangko Usai Bedah Dokumen Dossier Geopark Merangin

    Tim Evaluator UGG Tinggalkan Bangko Usai Bedah Dokumen Dossier Geopark Merangin
    foto : Kominfo Merangin

    JAMBI - Tim Evaluator Unesco Global Geopark (UGG) pada hari keempat assesmen Geopark Merangin-Jambi, melakukan  bedah dokumen dossier  Geopark Merangin di Sekretariat Geopark Merangin-Jambi, (Kantor Bappeda), Selasa (11/10).

    Dossier Geopark Merangin-Jambi yang disusun Badan Pengelola (BP) Geopark Merangin-Jambi itu, dibedah habis Mr Babis C Fasoula dan Mr Alireza, setelah keduanya melakukan survei lapangan selama tiga hari di titik-titik Geopark Merangin-Jambi.

    ‘’Kita buat dossier ini sesuai dengan berbagai sisi kajian dan bukti di lapangan. Jadi tidah masalah dibedah habis, ’’ujar GM Geopark Merangin-Jambi Dr Agus Zainuddin didampingi tim BP Geopark Merangin-Jambi.

    Sebelum dibedah, dossier Geopark Merangin-Jambi itu dipaparkan secara gamblang oleh GM Geopark Merangin-Jambi dihadapan Tim Evaluator Unesco Global Geopark (UGG) tersebut.

    Menariknya pada bedah dossier Geopark Merangin-Jambi yang dilakukan secara tertutup itu, semua pertanyaan baik yang diberikan Mr Babis C Fasoula maupun Mr Alireza, dijawab tuntas oleh Tim BP Geopark Merangin-Jambi.

    Usai melakukan bedah dossier Geopark Merangin-Jambi dan berhasil full data Geopark Merangin-Jambi, Mr Babis C Fasoula dan Mr Alireza meninggalkan Kabupaten Merangin, menuju Bandara Sultan Thaha Jambi dengan menggunakan pesawat helikopter.(IS/guh)

    jambi geopark merangin unesco global geopark
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Jambi Minta Lembaga Penyiaran Publik...

    Artikel Berikutnya

    Haris Gandeng Kerja Sama Kembangkan Kepariwisataan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nilwan Yahya Ajak Warga Merangin Terapkan Pola Hidup Sehat
    Bupati Merangin Mashuri : 2023 Tahun Ujian Ekonomi Global!
    Wabup Merangin Santuni Warga Miskin dan Anak Stunting
    Polda Jambi Dukung Kesiapsiagaan Hadapi Erupsi Gunung Kerinci
    Jumat Curhat Polres Muara Jambi, Warga Minta 'Polisi Tidur'

    Tags